Selasa, 15 April 2014

Cecep Kiper PERSIB Gabung Ke PSGC



CIAMIS,(KP),-Pelan namun tapi pasti, mungkin itulah ungkapan yang pas bagi skuat  PSGC  dalam menghadapai guliran kompetisi divisi utama yang akan dihelat 15 april mendatang setelah  mendatangkan pemain berpengalaman untuk musim ini dengan memastikan beberapa pemain berkualitas seperti  Emile Linkers dari Belanda dan Morris Power dari Liberia,kemarin manajemen PSGC  kembali mendapatkan satu pemain berpengalaman,dia adalah Cecep Supriyatna,kiper yang musim lalu membela Persib Bandung ."Kabar akan direkrutnya penjaga gawang Perib Bandung Cecep supriyatna ke PSGC ini memang benar adanya hari  ini Cecep sendiri tengah mengurus segala hal admistrasi kepindahanya untuk bisa bergabung dengan PSGC,"jelas Manajer PSGC H.Herdiat didampingi asisten manajer Aef Saefuloh saat meninjau latihan skuat PSGC di Stadion Galuh Ciamis Selasa (1/4).Dijelaskan H.Herdiat,usai mengurus legalitas kepindahanya Cecep Supriyadi ini pihak manajnemen PSGC  akan terus mengurus kontrak  sering semakin dekatnya bergulir kompetisi divisi utama."Ïnsya Allah kalau sudah ada kesepakatan di kedua belah pihak kontrak Cecep Supariyatna dengan PSGC sendiri  akan segera dilakukan paling lambat tiga hari kedepan namun kabar terakhir kepastian Cecep bergabung dengan PSGC ini sudah dibilang pasti,"jelas H.Herdiat.Disoal nilai kontrak penjaga gawang Persib Bandung Cecep Supriyadi ke PSGC itu senidiri H.Herdiat menjelaskan hal itu tergantung berapa nilai kontrak yang diminta yang pasti pihak manajemen PSGC sendiri akan bersepakat sesuai dengan kondisi keuangan."Ya ...kemungkinan tak jauh dengan nilai kontrak pemain asing lainya dan pemain umumnya di PSGC ini ,yang jelas kami telah mempersiapkan hal itu semua,"tegas H.Herdiat.Diungkapkan H.Herdiat,dengan adanya kepastian kehadiran Cecep Supriyadi di PSGC ini,akan melengkapi dan menjadi kekuatan skuat PSGC diperhelatan divisi utama yang ketet dengan persaingan terlebih PSGC dalam satu grup dengan tim berkualitas."Semoga saja dengan kehadiran Cecep Supriyatna,akan menambah kuat mental tim secara keseluruhan dan bisa melengkapi serta menambah kekauatan skuat PSGC ini,"tegas H.Herdiat.Sementara itu Pelatih Kepala PSGC Heri Rafni Kotari didampngi Peltih Kiper Edy Rosadi menjelaskan,kebutuhan pemain berkuliatas ditubuh PSGC untuk menghadapi guliran divisi utama ini telaha lengkap dan terawab sudah seiring dengan masuknya penjaga gawang Persib Cepep Supriyatna."Lengkap sudah PSGC dihuni pemaian berkualias disamping dihuni pemian lokal berkualitas serta didukung dengan adanya Striker asing Emilie Linker dan juga Morris Power saat ini penjga gawang mumpuni-pun  menambah kekuatan kami,"jelas Heri Rafni Kotari.Dijelaskan Heri Rafni Kotari,bisa jadi Cecep Supriyatna akan menjadi kiper utama PSC diguliran kompetisi divisi utama kedepan ."Cecep Supriyatna merupakan kiper berkualitas yang cukup berpengalaman jadi kiranya kami akan memposisikannya sebagai kiper utama di tubuh PSGC ,namun demikian hal ini bukan berarti mengeser dan memposisikan kiper lainya namun diihat dari pertimbangan  jam terbang,"tegas Heri Rafni Kotari.Saat ini lanjut Heri Rafni Kotari ,jeda waktu yang tersisa bergulirnya divisi utama,dengan masuknya Cecep Supriyatna akan memadukan soliditas tim terlebih dengan para pemain belakang."Diharapkan pemain terlebih pemain belakang ataupun Cecep Supriyatna sendiri bisa dengan cepat beradaptasi hingga soliditas tim bisa cepat terbentuk dan terwujud,dan utuk guliran divisi utama ini diharapakan seluruh masyarakat tatar Galuh Ciamis bisa memberikan dukungan moril bagi PSGC ini ,"Harap Heri Rafni Kotari.(Yogi T Nugraha/Kabar Priangan)****

Profile
Nama lengkap     Cecep Supriyatna
Tanggal lahir     Bandung 6 November 1975 (umur 38)
Tinggi     1.74 m (5 ft 9 in)
Berat badan  60 kg
Posisi bermain     Kiper
Bergabung ke Persib Bandung 1996-2014

0 komentar:

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "