KABAR RANCAH

Miris, Kondisi Bayi Penderita Tumor di Giriharja Rancah

12/09/12

Muhamad Ridwan (bayi berusia 4 bulan) yang merupakan anak ketiga dari pasangan suami istri Darju dan Ini hanya bisa tergolek lemas di pangkuan ibunya.
"Sejak dua bulan terakhir penyakit tumor ganas yang tumbuh di bagian pangkal pahanya terus membesar," ujar sang bapak Darju di hadapan Dandim 0613 Ciamis Letkol Inf Wawan Erwan dan wartawan, Selasa (11/9/2012).
Penyakit tumor yang diderita anaknya ini  tak kunjung sembuh. Menurut informasi jika tidak segera dioperasi, tumor ganas tersebut, dan akan terus menjalar serta makin membesar.
"Penyakit anak kami ini harus segera dioperasi, jika tidak, maka tumor ganas tersebut akan terus membesar, sedangkan kami hanya bekerja sebagai buruh tani, dari mana kami punya uang buat biaya operasi, Kami sudah beberapa kali meminta bantuan ke aparat desa maupun kecamatan, namun hingga kini masih belum ada tanggapan dari pihak pemerintah terkait," keluh orangtua bayi tersebut.

Dandim 0613 Ciamis Letkol Inf Wawan Erwan, yang menyempatkan diri untuk menjenguk Muhamad Ridwan memohon pemerintah setempat segera membantu kondisi Ridwan yang setiap harinya makin memburuk.
"Saya berharap pemerintah segera membantu kondisi bayi tersebut," tegasnya.
Ia bertekad, jika pihak pemerintah melalui Dinas Kesehatan atau pun Dinas Sosial tidak segera melakukan tindakan, kata Wawan, pihaknya siap mengoperasi bayi penderita tumor ganas tersebut.
"Jika pemerintah Ciamis tidak peduli maka saya siap untuk membantu Ridwan menjalani operasi tumor tersebut," pungkasnya.


Semarak Halal bi Halal Kementrian Agama Rancah Tambaksari

06/09/12

Kementerian Agama Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mengadakan acara Halal bi Halal Tahun 1433H/2012 M,di Kampus MAN Rancah Kabupaten Ciamis. (Kamis 06 09 12).

Sekitar 250 pegawai Kementerian Agama Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis  yang meliputi dari seluruh MI, MTs dan MA swasta maupun negeri dari seluruh wilayah Kecamatan Rancah dan Tambaksari hadir pada acara tersebut.

Acara yang dibuka oleh pembawa acara; Drs. Karsum Ariefin ini dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan Shalawat Nabi oleh Ustadz Maman Suryaman dilanjutkan oleh prakata dari Kepala KUA; Jamaludin, S. Ag dan sambutan dari tuan rumah Kepala MAN Rancah; Drs. A. Edi Rohman, M. Pd.

Sebagai acara inti diadakan taushiyah dengan mengejawantahkan tema dari acara halal bi halal ini yaitu "Mempererat Silaturahmi dan Ukhuwah antar Pegawai Guna Menuju Kinerja Yang Profesional".

Acara seluruhnya berakhir dengan khidmat dan lancar sekitar pukul 11.45 waktu setempat menjelang waktu Dzuhur.

0 komentar:

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "